JAKARTA, AKURATNEWS.co – Fenomena kemenangan komedian Komeng di Pemilu 2024 ternyata berimbas pada musisi asal Korea Selatan, DPR IAN.

Rapper bernama asli Christian Yu ini menjadi viral usai disebut mirip Komeng. Menanggapi isu tersebut, saat berbincang melalui Space bersama penggemarnya dengan akun X, @mito_is_real, DPR IAN tahu dirinya masuk berita di Indonesia soal kemiripan wajah dengan Komeng di masa muda.

“Aku ada di berita Indonesia,” kata IAN sambil tertawa, Selasa (27/2).

Kemudian, penggemar yang berbincang dengan IAN pun ikut tertawa mengingat momen itu. Fans itu pun mengingatkan IAN bahwa sosok komedian itu adalah Komeng.

“Ya, Komeng itu,” jawabnya.

IAN mengatakan dirinya sempat mencari tahu siapa sosok Komeng yang disebut berparas mirip dengannya.

IAN akhirnya tahu sosok Komeng adalah salah satu komedian legendaris di Indonesia.

“Awalnya aku berpikir ‘siapa ini?’. Aku cari tahu soal dia, kayaknya dia ‘national treasure’ ya di sana,” ungkap IAN.

Selain itu, IAN juga mengetahui dari penggemar bahwa Komeng akan menjadi bagian dari parlemen negara usai menyalonkan diri. Siapa sangka, musisi 33 tahun ini mengatakan Komeng adalah DPR yang sesungguhnya.

“Ini baru DPR sesungguhnya,” katanya.  (NVR)

By Editor2