JAKARTA, AKURATNEWS – Komposer dan pencipta lagu andal Tanah Air, Andi Rianto, kembali memberikan gebrakannya dengan merilis single lawas berjudul ‘Mengejar Matahari’ yang dibawakan oleh penyanyi berbakat,Keisya Levronka.
Lagu yang kini dirilis di bawah label rekaman Universal Music Indonesia ini disajikan dengan sangat apik, fresh, dan menjadi sangat berbeda dengan sebelumnya, terutama dari aransemen suaranya.
Sekadar informasi, lagu ‘Mengejar Matahari’ merupakan single lama ciptaan Andi Rianto dan Ari Lasso yang dirilis pada 2004 lalu, yang menjadi soundtrack untuk film dengan judul yang sama, dan dinyanyikan sendiri oleh Ari Lasso.
Bagi Keisya Levronka, lagu ini menjadi tantangan tersendiri yang awalnya memang ada ketakutan untuk menyanyikannya, mengingat lagu ini memang sangat indah dan melekat pada diri Ari Lasso, sehingga untuk menaklukkannya adalah hal yang sepertinya mustahil dilakukan.
“Waktu aku pertama kali hearing, aku tuh sudah jatuh cinta dengan lagunya, tapi terlalu takut, terlalu bingung gimana caranya lagu seindah ini jadi lagu yang fresh dan menjadi versi aku seperti lagu baru. Bisa dibilang aku hampir tolak awalnya, tetapi aku diyakinkan kembali dan hasilnya aku suka banget,” ujar Keisya menceritakan tentang awal keterlibatannya menyanyikan single ‘Mengejar Matahari’.
Lagu ini sendiri memiliki cerita dan pesan yang sangat apik. Tentang sebuah persahabatan, perjuangan, pengorbanan, dan mimpi. Bahkan, Keisya sendiri mengatakan lagu ini sangat relate dengan perjalanan hidupnya yang memiliki sahabat untuk berbagi rasa.
“Di filmnya ada empat sekawan kan, nah aku tuh juga punya empat sekawan gitu dari SMA sampai sekarang. Jadi kalau pulang ke Malang pasti menyempatkan untuk saling ketemu. Waktu recording kemarin, aku sambil liat foto kita berempat sampai nangis. Jadi aku membawakan lagu ini benar-benar dari hati banget, karena memang sangat nyambung ke kehidupanku,” tegasnya.
Dari depertemen suara, keterlibatan Budapest Scoring Orchestra membuat aransemen lagunya mejadi lebih megah, lebih luas, dan menjadi materi yang sangat segar, walaupun basic pattern-nya tetap jelas terdengar.
Karakter vokal Keisya Levronka yang mumpuni membuat pengemasan lagunya menjadi lebih emosional, dengan penekanan rasa yang kuat. Lagu ini akan membawa tingkatan emosi siapa pun yang mendengarnya menuju puncaknya. Brilian!
Single ‘Mengejar Matahari’ versi Keisya Levronka ini sudah bisa di dengar di semua platform layanan musik digital favorit kalian. Tidak hanya itu, kalian juga bisa menyaksikan musik videonya di kanal YouTube resmi Keisya Levronka.
Musik video dari ‘Mengejar Matahari’ ini diproduksi oleh kausa.xyz dengan Isdam Atrahadena yang bertindak sebagai sutradara, dan Irsyad Izzeddin B. sebagai produser. Sementara, untuk video lirik ‘Mengejar Matahari’ versi Keisya Levronka ini baru akan dirilis pada 27 Januari mendatang di akun YouTube yang sama milik Keisya Levronka.
Lewat single ini, Keisya Levronka berharap untuk dapat mewakili perasaan siapa pun yang mendengar ‘Mengejar Matahari’, dapat menyuarakan isi hati, dan juga bisa membuat menangis dengan mendengarnya, mengingat lagu ini memiliki penegasan emosi yang cukup kuat.
“Aku tahu memang versi om Ari (Lasso) sangat lekat di hati masyarakat. Tapi aku berharap semoga single ‘Mengejar Matahari’ versi aku bersama mas Andi (Rianto) bisa teman-teman terima juga sehangat kalian menerima ‘Mengejar Matahari’ versi om Ari (Lasso). Pesannya, syukuri hal kecil yang kalian punya sekarang, contohnya adalah waktu. Karena, nanti ketika sudah jauh sama orang yang kita sayang, kita baru akan sadar betapa berharganya hal-hal kecil yang dulunya menjadi rutinitas,” pungkas Keisya./Ard