MINAHASA, AKURATNEWS – Masih dalam rangkaian kegiatan kunjungan kerja di Sulawesi Utara, Presiden Joko Widodo meninjau Pelabuhan Likupang di kawasan Likupang, Sulut, Kamis (19/1/2023).
Likupang merupakan salah satu destinasi super prioritas (DSP) yang ditetapkan oleh pemerintah dalam potensi pengembangan wisata.
Pada kesempatan itu, Kepala Negara optimistis kawasan Likupang akan ramai didatangi wisatawan mancanegara.
Kawasan Wisata
Hingga tahun 2022, terdapat 18 KEK yang tersebar di Indonesia dimana salah satunya terletak di Provinsi Sulawesi Utara, yaitu KEK Likupang. Wilayah Likupang Timur di Kabupaten Minahasa Utara ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus melalui Peraturan Pemerintah Nomor 84 Tahun 2019 tentang Kawasan Ekonomi Khusus Likupang.
Berbeda dengan kebanyakan KEK di Indonesia, KEK Likupang memiliki keunggulan di sektor pariwisata bertema resort dan wisata budaya (cultural tourism) yang didukung oleh berbagai keindahan yang ditawarkan oleh pantai serta Wallace Conservation Center./Ib