JAKARTA, AKURATNEWS.co – Penyanyi Sheryl Sheinafia mencatatkan prestasi gemilang dalam Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI) Season 3 dengan meraih juara di dua cabang olahraga, yaitu lari 100 meter dan lompat gawang.

Sheryl sangat senang bisa membawa pulang medali usai mengalahkan para pesaingnya, seperti Michelle Joan, Andi Annisa, dan Soraya Rasyid. “Pasti senang banget bisa bawa pulang medali. Karena memang aku suka sama olahraga lari,” ungkap Sheryl usai pertandingan yang digelar di PPOP Ragunan, Jakarta Selatan, pada Sabtu (2/11).

Meski tidak memiliki target khusus saat berpartisipasi dalam kedua kategori lari tersebut, Sheryl merasa bangga karena dapat melakukan yang terbaik. “Mencoba melakukan yang terbaik dan akhirnya menang, senang banget pastinya,” kata wanita berusia 27 tahun ini.

Salah satu momen menarik setelah kemenangannya adalah tantangan untuk bersaing dengan Cinta Laura dalam lomba lari. Sheryl berhasil mengalahkan waktu yang pernah dicatatkan Cinta Laura di TOSI sebelumnya dan siap untuk bertanding kembali. “Aku sih siap aja, let’s do it,” tegasnya.

Sheryl mengaku menerima ajakan dari Raffi Ahmad dan SCTV untuk mengikuti pertandingan lari di TOSI season 3 dengan antusias. “Belum lama ini memang aku tuh lagi suka banget sama lari. Belum lama habis marathon juga. Kedepan ya akan tetap lari juga,” jelasnya.

Bagi Sheryl, lari bukan hanya sekadar olahraga, tetapi juga memiliki banyak manfaat. Ia merasakan segar dan sehat setelah berlari, serta dapat menghilangkan stres. “Banyak manfaat dari lari makanya aku serius lakukan ini,” tutup Sheryl Sheinafia./Din.

By Editor1